PERLUNYA HIDUP SEHAT
Sebagai bentuk dari proses tumbuh dan berkembang, manusia memerlukan pola hidup sehat untuk meningkatkan kualitas diri agar dapat hidup lebih lama dengan sehat dan mandiri. Kehidupan yang lebih baik juga nantinya akan didapat jika manusia mampu memenuhi kebutuhan tubuhnya dengan sumber makanan yang sehat dan tidak terkontaminasi bahan makanan kimia yang dapat merusak fungsi organ tubuh mereka. Berbicara tentang pola hidup sehat, hal ini tidak hanya memfokuskan pada sumber makanan sehat, namun juga terkait dengan kebiasaan sehat dalam menjalani kehidupan serta tidak kalah penting adalah kepemilikan pola pikir positif. Manusia yang memandang kehidupan dengan lebih optimis, diyakini sangat mempengaruhi kondisi kejiwaan yang pada akhirnya membebaskan mereka dari beban pikiran yang mungkin dialaminya sehingga mampu menghindarkan penyakit yang biasanya juga disebabkan oleh munculnya beban pikiran, stres, dan kecemasaan dalam kehidupan mereka.
Manusia tentunya disibukkan dengan beragam aktivitas yang merupakan konsekuensi atas pemenuhan kebutuhan hidup mereka. Aktivitas tersebut beragam, termasuk salah satunya dengan bekerja yang ditujukan untuk memperoleh hasil dalam memenuhi kebutuhan hidup mereka. Namun terkadang manusia lupa bahwa tubuh pun membutuhkan asupan gizi yang sehat demi menyeimbangkan aktivitas mereka yang sangat padat dan beragam tersebut. Beberapa kebiasaan hidup manusia yang kurang baik juga menjadi pemicu gagalnya pola hidup sehat karena mereka tidak memperhatikan pentingnya asupan tersebut bagi tubuh.
Untuk itu, manusia disarankan untuk mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi karena hal itulah yang sangat dibutuhkan tubuh, terlebih jika badan dalam keadaan capek atau sakit. Untuk mendapatkan makanan bergizi, hal ini tidak berarti harus mengkonsumsi makanan mahal. Makanan yang diperoleh dengan harga terjangkau pun dapat dikategorikan sebagai makanan sehat mengingat makanan tersebut dibuat dari bahan yang tidak banyak menggunakan bahan kimia dan berasal dari tumbuhan segar. Tidur cukup juga menjadi alternatif untuk menciptakan pola hidup sehat karena pada saat manusia melakukan ini, otot dan otak yang selama ini bekerja dapat relaksasi dan beristirahat. Selain itu, olahraga yang rutin juga bisa membantu untuk menurunkan lemak dan kolesterol sehingga timbunan lemak yang memicu timbulnya penyakit dapat dihindari. Tidak membiasakan diri untuk merokok, mengkonsumsi alkohol dan kafein juga mampu melindungi tubuh dari bahaya nikotin yang jelas merusak sistem pernafasan dan jantung manusia.
Saat pikiran berada posisi rileks dan selalu berpikir positif, hal-hal baik akan selalu datang. Tidak ada perasaan cemas, marah, dan penyakit hati lainnya menjadikan manusia menjadi lebih optimis dalam menghadapi hidup. Manusia pun akan lebih siap saat mendapat permasalahan sehingga beban pikiran pun kecil. Manusia dengan beban pikiran yang berat kemungkinan akan mengalami penyakit seperti tekanan darah tinggi lebih besar dibanding dengan orang yang lebih rileks. Pola hidup sehat inilah yang perlu diupayakan oleh manusia baik yang masih remaja maupun tua demi menciptakan kehidupan yang lebih baik.
Hidup lebih terarah, nyaman, dan bahagia tentunya akan dirasakan jika manusia sehat secara lahir dan batin. Kesehatan jasmani menjadikan manusia mempunyai kesempatan untuk mencapai usia harapan hidup lebih tinggi. Sementara kesehatan batin akan menjadikan manusia lebih optimis dalam menatap masa depan. Semua hal tersebut dapat terwujud jika manusia mau mengaplikasikan pola hidup sehat.
Sumber : http://www.tipskesehatankeluarga.com/pola-hidup-sehat.html
Selasa, 20 Desember 2011
MENYADARKAN PENTINGNYA POLA HIDUP SEHAT
Oleh : Slamet Wiharto
Menurut saya kita bisa membantu sesama dari hal yang kecil, yaitu dengan cara menyadarkan pada kita semua pentingnya pola hidup sehat karena semua orang pasti tidak ingin sakit. Kesehatan merupakan sesuatu yang sangat penting dalam kehidupan kita. Menjaga kesehatan berarti menjaga amanah yang telah dipinjamkan oleh Allah SWT. Badan dan pikiran adalah kepunyaan Allah SWT. Kita diutus ke bumi sebagai khalifah untuk mencari keberkahan dan keridhoan-Nya, sebagai bekal kehidupan kita di Akhirat kelak.
Amanah ini wajib kita jaga. Siapa saja bisa menjaga kesehatan, baik itu orang kaya ataupun orang miskin. Sebenarnya menjaga kesehatan itu tidak mahal, hanya bermodalkan niat dan kemauan. Menjaga kesehatan itu tidak luput dari tiga hal penting; berolahraga teratur, asupan makanan bergizi dan istirahat yang cukup.
Berolahraga teratur seminggu tiga kali dan lamanya kurang lebih sekitar 45 menit, itu sudah cukup. Seperti berlari, berjalan kaki, bersepeda, berenang, sepak bola, basket, voli dan lain sebagainya. Allah lebih menyukai pemuda yang sehat dan kuat. Menjaga asupan makanan dengan gizi yang baik dan seimbang. Makanan yang dimakan harus proposional atau yang sesuai dengan kebutuhan. Rasulullah berpesan, berhentilah makan sebelum kenyang dan Allah sangat membenci orang yang berlebih- lebihan (boros). Dan yang terakhir adalah istirahat yang cukup, yaitu tidur yang berkualitas, jangan lupa dengan menjaga kebersihan diri dan lingkungan, Kebersihan adalah sebagian dari iman.
Tapi kalaupun sudah jatuh sakit, segeralah pergi kedokter, puskesmas atau rumah sakit terdekat dan mintalah selalu obat yang murah dan berkualitas seperti obat generik. Sekarang ini banyak rumah sakit dan dokter yang mencari keuntungan dari orang sakit. Kaidah rumah sakit dan kedokteran sudah di kesampingkan, mereka tidak lagi menolong orang yang sakit, tetapi menolong orang yang punya duit. Seharusnya profesi di bidang kedokteran lebih peka terhadap orang yang sakit dan tidak pandang bulu, apakah pasien yang punya duit atau tidak, yang terpenting adalah pertolongan pertama bagi orang yang sakit.
Menurut saya mudah saja, misalnya ada kasus yaitu ada keluarga miskin yang salah satu anaknya terkena sakit demam berdarah dan dibawa kerumah sakit terdekat, (karena memang sudah darurat sekali) kebetulan rumah sakit tersebut adalah rumah sakit swasta yang memang terkenal mahal, menurut saya rumah sakit tersebut seharusnya langsung wajib menerimanya dan mengobati hingga sehat kembali. Bagaimana dengan biayanya? Pihak rumah sakit tinggal merujuk pembayaran ke lembaga pemerintah yang menangani pengelolaan keuangan yang diperuntukan untuk orang fakir miskin, yaitu Badan Amil Zakat Nasional atau daerah (mustahil kalau tidak punya dana). Dengan menyertakan data dari RT, RW dan kelurahan setempat, yang menyatakan bahwa pasien tersebut memang tergolong tidak mampu atau fakir miskin. Bila lembaga tersebut tidak mempunyai biaya maka pihak rumah sakit mencoba merujuk pembayaran ke lembaga swasta seperti Dompet Dhuafa dan lain sebagainya. Bila hal ini tidak mendapat rujukan juga, maka terpaksa rumah sakit tersebut yang membiayainya.
Pertolongan pertama itu yang penting dan tidak pandang bulu. Rumah sakit dan dokter manapun harus mempunyai prosedur penanganan untuk pasien miskin. Prosedur inilah yang harus diatur oleh regulator, yaitu pemerintah dalam hal ini yang lebih berkompeten adalah Departemen Kesehatan dan Departemen Agama. Sehingga tidak ada lagi tolak menolak pasien miskin.
Sumber : http://slamet-wiharto.blogspot.com/2011/12/menyadarkan-pentingnya-pola-hidup-sehat.html
CARA HIDUP SEHAT ALA ISLAM
Islam merupakan agama yang mengatur seluruh aspek kehidupan manusia, untuk mengatur kemakmuran di bumi guna menuju kebahagiaan dunia dan akhirat. Salah satu penunjang kebahagian tersebut adalah dengan memiliki tubuh yang sehat, sehingga dengannya kita dapat beribadah dengan lebih baik kepada Allah. Agama Islam sangat mengutamakan kesehatan (lahir dan batin) dan menempatkannya sebagai kenikmatan kedua setelah Iman. Sebagaimana sabda Nabi Muhammad SAW. :“Mohonlah kepada Alloh pengampunan, kesehatan dan keyakinan di dunia dan akhirat. Sesungguhnya Allah tidak memberikan kepada seseorang setelah keyakinan (Iman) yang lebih baik daripada kesehatan.” (HR. Ahmad, Tirmidzi, dan Ibnu Majah dari Abu Bakar, sahih sanadnya dari Ibnu Abbas).
Sebagaimana seseorang yang ingin pandai tentu saja harus belajar dan berusaha mengenal prinsip-prinsip hidup sehat setelah itu melaksanakannya dan inilah beberapa petunjuk Agama yang berhubungan dengan kesehatan:
1. Makan Jangan Berlebihan
Dalam Al-Qur’an Surat Al-A’raf : 31 Allah SWT. Berfirman: yang artinya :”Makan dan minumlah, dan jangan berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang berlebih-lebihan.” (QS. 7:31). Dan dalam surat Thaha ayat 81, Allah SWT. berfirman yang artinya : “Makanlah di antara rizqi yang baik yang telah kami berikan kepadamu, dan janganlah melampaui batas padanya, yang menyebabkan kemurkaan-Ku, maka sesungguhnya binasalah ia.” (QS. 20:81).
Dalam ilmu kesehatan, makan dan minum merupakan kebutuhan dalam pemenuhan nutrisi sebagai penunjang hidup, yang jumlah dan macamnya harus sesuai dengan keperluan tubuh, tidak boleh kekurangan dan tidak boleh berlebihan. Yang bila kekurangan atau berlebihan akan menggangu kesehatan tubuh. Sehubungan dengan ini Nabi SAW. telah bersabda : “Tidaklah seseorang manusia memenuhi satu wadah yang lebih buruk daripada perutnya, Cukuplah bagi anak manusia beberapa makanan yang dapat menegakkan tulang rusuknya, jika memang harus makan banyak maka sepertiga untuk makanannya, sepertiga untuk minumannya, dan sepertiga untuk nafasnya.” (HR. Tirmidzi: 2302, nasai dari Inbu Majah).
2. Makan Makanan Yang Sehat
Allah SWT. Berfirman yang artinya: ” Dan makanlah makanan yang halal lagi baik dari apa yang Allah telah rizqikan kepadamu, dan bertaqwalah kepada Allah yang kamu beriman kepada-Nya”. (QS. 5:88) dengan memenuhi makan yangmemenuhi unsur gizi ini lagi baik (thayyib) diharapkan tubuh berada dalam keadaan yang optimal sehingga daya tahan tubuh akan bekerja secara maksimal dalam menolak segala macam penyakit.
3. Di Samping Itu Pula Nabi SAW. Menganjurkan Agar Mendinginkan Makanan Atau Minuman Sebelum Dimakan Atau Diminum
Dengan sabdanya : “Dinginkan makanan dan minuman kamu sesungguhnya tidak ada kebaikan pada makanan/minuman yang panas.” (HR. Al-hakim dan Ad-Dailami). Mendinginkannya tidak dengan ditiup dengan nafas karena ini juga dilarang oleh NAbi SAW. (HR Ibnu Majah).
Dalam bidang Gastroenterologi diketahui bahwa makanan yang panas dapat menyebabkan permukaan pada selaput lendir saluran cerna yang menyebabkan rasa sakit, perih, rasa panas, kembung, rasa penuh, mual, rasa seperti diiris Dll.
4. Tidak Minum Alkohol Dan Apa Saja Yang Merusak Tubuh
Allah SWT. Berfirman: “Mereka bertanya tentang khamar dan judi, katakanlah, pada keduanya ada bahaya yang besar dan ada pula manfaatnya pada manusia, dan bahayanya lebih besar dari manfaatnya.” (QS. Al-Baqarah: 219). ada ayat lain dikatakan juga oleh Allah SWT. : “Hai orang-orang yang beriman sesungguhnya (meminum) khamar, berjudi, (berkorban untuk) berhala, mengundi nasib dengan panah, adalah perbuatan keji termasuk perbuatan Syaitan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan.” (QS. 5:10)
5. Kebersihan
Nabi SAW. bersabda: “Bersihkan halaman-halaman karena Yahudi tidak membersihkan halaman-halaman mereka.” (HR. Thabrani, lihat silsilah Shahihah: 1/418, no. 263), Nabi SAW. Bersabda: “Sesungguhnya Allah Indah, menyukai keindahan, bersih, menyukai kebersihan, Mulia, menyukai kemuliaan dan Dermawan menyukai kedermawanan, maka bersihkanlah halaman-halamanmu dan janganlah meniru orang-orang yahudi.” (hr. Tirmidzi : 2723, dhaif), Dalam Al-Qur’an Allah SWT. Berfirman yang artinya: “Dan diturunkan padamu air dari langit (hujan) untuk alat pembersih dirimu. (QS. Al-anfal:11).
Diriwayatkan dari para sahabat, bahwa mereka tidak pernah melihat noda atau kotoran pada baju Nabi SAW. Walaupun beliau menyukai pakaian atau baju berwarna putih. Juga mereka tidak pernah mencium bau tidak sedap dari diri Nabi SAW. Beliau tidak senang melihat salah seorang sahabat yang rambutnya tidak terurus rapi apabila menghadap beliau, dan memerintahkan untuk mencuci dan menyisir rambut terlebih dahulu apabila ingin menghadap beliau. Demikian juga NAbi SAW. memerintahkan para sahabat / umatnya untuk bersiwak/ membersihkan gigi tiap akan shalat, dan memotong kuku tiap Jum’at dan mencukur rambut ketiak dan rambut aurat minimal sekali dalam setiap 40 (empat puluh) hari. Ini mencerminkan betapa besar perhatian beliau terhadap masalah kebersihan perseorangan. Selanjutnya NAbi Muhammad SAW. Menganjurkan para sahabatnya agar memberi tutup pada tempat makan dan minumnya. (HR. Ahmad), Untuk lebih jelasnya silakan merujuk kitab Subul al-Huda wa al-Rasyad Fi Sirah Khairil Ibad, karya Imam Muhammad ibn Yusuf al-Shalihi al-Syami (w. 942.H), tahqiq wa ta’liq Syaikh Adil Ahmad Ahmad Abdul Maujud dan Syaikh Ali Muhammad Mu’awwidh, di sana ada bab-bab mengenai perjalanan Rasulullah mengenai kesehatan dan kedokteran.
6. Olah Raga
Olah raga berguna untuk kesehatan. Oleh karenanya, dengan berolah raga yang teratur, terukur dan bersifat aerobic akan memberikan banyak manfarat. Antara lain mencegah kegemukan dengan segala dampak negatifnya, menguatkan dan lebih mengefisienkan kinerja otot-otot tubuh, seperti otot jantung, otot pernafasan dan otot-otot rangka tubuh, dan lebih melancarka aliran darah ke dalam sel-sel tubuh, dan pembuangan bahan-bahan sisa dari sel-sel tubuh menjadi lebih baik.
Nabi SAW. Suka berolah raga. Diriwayatkan oleh Siti Aisyah, bahwa beliau suka mengajak Siti Aisyah berlomba lari sejak Siti Aisyah masih belia sampai tua. Diriwayatkan pula bahwa Nabi SAW. Suka berjalan kaki walaupun kuda dan unta tersedia untuk beliau. Diriwayatkan pula, bahwa cara nabi berjalan, yaitu seperti jalannya orang yang menuruni bukit, yaitu berjalan cepat. Demikian pula Nabi SAW. Pernah mewajibkan para orang tua untuk mengajarkan renang dan memanah kepada putra putrinya (HR. Al-hakim). Lari cepat dan renang merupakan jenis olah raga aerobic yang dianjurkan saat ini oleh para pakar kesehatan olah raga untuk menjaga kebugaran. Oleh para ahli, alkohol dapat menimbulkan kerusakan pada seluruh bagian tubuh manusia, seperti system syaraf, pembuluh darah, jantung, hati dan saluran cerna dan lain-lain.
Sumber : www.SuaraMedia.com yang termuat dalam http://clubbing.kapanlagi.com/threads/59429-Cara-Hidup-Sehat-Ala-Islam.
TIPS POLA HIDUP SEHAT
1. Kurangi makanan berlemak tinggi, seperti mentega, margarine, dan santan. Lebih baik dapatkan asupan lemak alami dari kacang-kacangan atau biji-bijian. Lupakan jeroan, otak, makanan berkuah santan kental, kulit ayam dan kuning telur. Pilihlah daging tanpa lemak, makanan berkuah bening, susu rendah lemak, susu kedelai, yogurt, putih telur, dan ikan sebagai sumber protein yang baik.
2. Sedapat mungkin hindari bahan pangan atau bahan pengawet yang dalam jangka panjang dapat menjadi pemicu kanker.
3. Pilih makanan atau minuman yang berwarna putih alami (bukan di-bleach). Gunakan pewarna dari bahan makanan misalnya warnet coklatnya dari bubuk coklat, merahnya strowbery, kuningnya kunyit, dan hijaunya daun suji. Jangan menambahkan saus, kecap, garam dan bumbu-bumbu penyedap secara berlebihan. Perbanyak makan buah dan sayuran.
4. Teknik pengolahan makanan juga mempengaruhi mutu makanan. Pilih makanan dengan metode memasak dikukus, direbus, atau ditumis dengan sedikit minyak.
5. Perbanyak minum air putih, mineral 8 gelas sehari, hindari minuman beralkohol, bersoda dan minuman dengan kandungan gula dan kafein tinggi. Jus sayuran dan buah baik untuk menjaga dan memelihara kesehatan tubuh.
Sumber : http://www.cancerhelps.com/pola-hidup-sehat.htm
10 TIPS HIDUP SEHAT
Dulunya saya itu adalah orang dengan tabiat memakan apa yang saya suka. Pemakan segala mungkin lebih tepatnya. Hal tersebut diperparah lagi dengan kebiasaan olahraga yang sesuka hati. Jadilah saya tidak punya pola hidup yang kurang sehat. Tapi sekarang saya ingin merubahnya. Dan penting dicatat saya tidak mau kurusan, saya hanya ingin sehat.
Nah, berikut ini ada beberapa tips yang saya dapat dari Prof. Dr. Ir. Made Astawan, MS.
1. Niat dan sikap tegas.
Ini penting! Niat, semua berawal dari niat. Kalo niat kita pun masih setengah-setengah mending pikir ulang lagi.
2. Pertahankan frekuensi makan.
Pola makan harus teratur, dan pertahankan begitu terus. Makan jangan didorong oleh mood. Kalau anda berniat makan 5X sehari, yah harus 5X sehari, dengan menyelipkan cemilan sehat di sela-sela sarapan dan makan siang juga antara makan siang dan makan malam. Dan satu lagi jangan pernah melupakan makan pagi.
3. Ngemil dengan cara sehat.
Ngemillah sesuatu yang sehat. Jangan ngemil yang tidak sehat dan banyak pula. Cobalah ngemil buah. Ngemil juga diantara makan pagi dan makan siang juga antara makan siang dan makan malam.
4. Kunyah makanan dengan lumat.
Makan jangan terburu-buru, kunyahlah makanan dengan lumat.
5. Jangan kurangi vitamin, mineral dan protein.
Kita memang mengurangi kuantitas makanan kita tapi bukan kandungan gizinya. Coba cari alternatif makanan yang lebih sehat.
6. Tidur teratur.
Hidup sehat bukan berkutat masalah makanan saja. Kita juga perlu menjaga pola hidup yang sehat, salah satunya tidur yang teratur. Untuk orang dewasa membutuhkan waktu tidur sekitar 6-8 jam sehari. Biar kita juga segar beraktifitas besoknya.
7. Olahraga secara teratur dan terukur.
Olahragalah secara teratur. Jangan olahraga tergantung ajakan pacar atau tergantung suasana hati. Kalau itu yang terjadi, ga bakal nyampe deh tujuan hidup sehat.
8. Hindari stress.
Jangan stress, olahlah emosi anda.
9. Pantau berat badan secara berkala.
Kalau kita olahraga secara berkala, maka kita bisa menimbang dan memantau berat badan kita secara berkala juga, jadi kita tau seberapa besar kemajuan kita.
10. Target penurunan yang benar.
Target penurunan berat badan yang benar adalah 0,5 – 1 kg / minggu. Jangan terlalu dipaksakan, badan kita juga butuh istirahat.
Sumber : http://www.soyjoy.co.id/healthylicious/suharno/uncategorized/10-tips-hidup-sehat/
Keuntungan Dan Manfaat Penerapan Pola Hidup Sehat - Ilmu Pengetahuan Kesehatan
Fri, 12/10/2007 - 12:23am — godam64
Berikut ini merupakan beberapa manfaat yang dapat diperoleh seseorang yang telah melakukan dan menerapkan pola hidup sehat yang telah dijelaskan pada artikel lain, yakni :
1. Dapat tidur dengan nyenyak
2. Dapat bekerja lebih maksimal serta meningkatkan kinerja
3. Dapat belajar dengan baik
4. Berpikiran positif dan sehat
5. Merasa damai, nyaman dan tentram
6. Memiliki penampilan yang sehat
7. Mendapatkan kehidupan dan interaksi sosial yang baik
8. Lebih percaya diri
9. Menghemat pengeluaran untuk kesehatan
10. Terhindar dari penyakit
Dengan demikian jelas bahwa dengan melakukan pola hidup yang sehat, banyak manfaat yang akan didapat dibandingkan melakukan pola hidup yang salah. Semoga anda termasuk yang menjalani pola hidup sehat.
Sumber : http://organisasi.org/keuntungan-dan-manfaat-penerapan-pola-hidup-sehat-ilmu-pengetahuan-kesehatan